✅ 5 Aplikasi Nonton Anime Terbaik yang Cocok untuk Para Fans Sejati

5 Aplikasi Nonton Anime Terbaik yang Cocok untuk Para Fans Sejati

aplikasi-anime

Anime masih terus mendunia dan akan terus semakin populer. Kartun khas Jepang ini telah disaksikan oleh berjuta-juta orang pada setiap harinya. Coba saja kamu tanyakan kepada mereka adakah yang tidak kenal nama pokemon one piece Naruto? pasti semua sudah tahu.

Zaman dahulu kita menonton anime hanya di televisi sebut saja seperti Digimon, Doraemon, ninja Hatori semua disiarkan pada hari Minggu. Tentu hari itu cukup memorable sekali, namun sekarang kita bisa menyaksikan anime tersebut melalui streaming internet lho.

Nah untuk kamu para pecinta anime pada kesempatan kali ini kami akan share beberapa aplikasi nonton anime yang mungkin bisa jadi referensi untukmu beberapa aplikasi ini memberikan akses gratis sehingga kamu bisa nonton sepuasnya tanpa harus berlangganan

Rekomendasi Aplikasi Nonton Anime Terbaik

1. Crunchyroll

Aplikasi pertama ada crunchyroll aplikasi anime yang sedang mendunia sangat disarankan untuk kamu miliki. Aplikasi ini menyediakan beragam anime yang saat ini sedang hangat dan diputar di Jepang ataupun internasional.

Aplikasi crunchyroll sebenarnya memberikan akses gratis untuk beberapa serial anime, tapi jika kamu ingin semua serial anime terbuka kamu harus melakukan langganan terlebih dahulu.

2. Nonton anime channel v.2

Nonton anime channel v.2 merupakan aplikasi video anime asli Indonesia dan sangat direkomendasikan untuk kamu. Aplikasi ini akan memberikan info kepada kamu tentang anime mana saja yang sedang populer dan tayang saat ini.

Menariknya ada juga pilihan tokusatsu, yaitu film yang berisi cerita tentang power ranger.

Kelebihan dari nonton anime ini adalah adanya opsi menggunakan subtitle bahasa Indonesia sehingga untuk Anda yang pecinta anime tapi tidak tahu bahasa Jepang bisa sangat mudah dengan aplikasi ini.

Baca juga: 5 Cara Dapatkan Diamond Free Fire Gratis Terbukti Aman dan Masuk!

3. Anime fans tube

Untuk kamu yang ingin nonton anime serasa nonton YouTube, mungkin aplikasi animefanstube ini bisa menjadi kunci jawabannya.

Aplikasi ini memberikan update setiap hari yang seharusnya hampir tidak mungkin terlewatkan untuk anime favoritmu kamu pun bisa.

Download aplikasi ini secara gratis dengan ukuran yang relatif cukup ringan untuk dijalankan di ponselmu.

4. Animega

Jika developer lain memiliki server sendiri untuk menampung seluruh episode anime mereka. Animega ini malah justru mengambil dari YouTube. Itu berarti aplikasi ini tidak memiliki kontrol penuh untuk konten yang mereka miliki.

Tapi tidak usah khawatir karena aplikasi ini cocok untuk kamu yang hanya suka menonton klip seperti yang ada di YouTube khususnya untuk anime cobalah untuk mendownload aplikasi animega ini.

Baca juga: 5 Aplikasi Nonton Drakor Gratis Sub Indo Rekomendasi Terbaik

5. Funanime

Yang terakhir dan yang paling kami rekomendasikan ialah funanime. Dalam deskripsi aplikasinya fun anime ini disebutkan sebagai aplikasi yang dibuat khusus untuk para otaku sejati yaitu sebutan untuk mereka yang sangat menyukai anime.

Tak hanya anime saja aplikasi ini juga memiliki manga yang bisa kamu baca setiap saat. Fan anime juga memberikan ruang khusus untuk kita berdiskusi seputar anime dan manga terbaik.

Aplikasi ini sangat cocok untuk kamu install terutama kamu yang ingin bertemu dengan para pencinta anime lainnya.

Akhir kata

Nah berbicara tentang anime-anime mana saja yang kamu ikuti dan favoritkan sepanjang ini? kalau dari penulis saya suka Naruto. Hehe.

Jika kamu suka dengan anime langsung saja ya tulis di kolom komentar dibawah mari kita diskusikan episode mana sih yang cukup seru untuk ditonton terima kasih.

Baca juga: 5 Aplikasi Nonton Film Bioskop Premium Indonesia Terbaik